IslamicTunesNews – Lagu Aisyah dari Project Band yang pernah popular di Malaysia pada tahun 2017 mendadak booming di Indonesia menjelang masuknya bulan suci Ramadan di tahun 2020 ini, setelah liriknya diganti oleh Hasbi Haji Muh Ali, seorang musisi berkebangsaan Malaysia asal Sabah. Lirik lagunya ia ganti bernuansa islami, berjudul Aisyah Istri Rasulullah.

Sabyan, salah satu grup yang ikut mengcover lagu Aisyah Istri Rasulullah, videonya berhasil meraih trending 1 di YouTube. Tak hanya Sabyan, penyanyi Anisa Rahman, Ai Khodijah, dan beberapa penyanyi cover lainnya juga memperoleh angka penayangan yang fantastis di kanal YouTube mereka.
Pesan dan Harapan Mr Bie
Hasbi Haji Muh Ali yang akrab dipanggil Mr Bie saat diwawancarai Tim IslamicTunesNews melalui akun Whatsapp-nya, Rabu (1/4/2020) mengatakan, “Harapan saya, semoga dengan adanya lagu ini kalangan umat Islam yang ada di Indonesia dan mungkin yang ada di seluruh negara akan kenal siapa Rasulullah SAW, akan tahu kisah Aisyah daripada lagu yang ini, mudah-mudahan berkah. Insyaallah. Mudah-mudahan lagu ini juga hubungan kita Malaysia Indonesia sentiasa baik saja. Aamiin aamiin ya Rabbal a’lamin.”
“Romantisnya Nabi kita, Nabi Muhammad SAW dan romantisnya Aisyah, walaupun Beliau itu pemimpin dunia. Tetapi apabila bersama dengan istrinya, Beliau adalah seorang lelaki yang sangat romantis. Itu di antara sedikit pesanan saya dalam lagu ini,” kata Mr Bie.

Mr Bie juga mengatakan, “Bagi yang selanjutnya ingin mengcover lagu Aisyah Istri Rasulullah semoga tidak ada lagi kesalahan kata pada liriknya, agar tidak menyalahi kisah yang ada di dalam hadis.”
Lirik Lagu ‘Aisyah Istri Rasulullah’ Versi Asli
Berikut adalah lirik lagu ‘Aisyah Istri Rasulullah’ versi asli yang ditulis oleh Mr Bie:
Mulia indah cantik berseri
Kulit putih bersih merahnya pipimu
Dia Aisyah puteri Abu Bakar
Isteri Rasulullah
Sungguh sweet nabi mencintamu
Hingga nabi minum di bekas bibirmu
Bila dia marah nabikan bermanja
*Mencuit* hidungnya
Aisyah
Romantisnya cintamu dengan nabi
Dengan baginda kau pernah main lari-lari
Selalu bersama
Hingga hujung nyawa kau di samping Rasulullah
Aisyah
Sungguh manis oh sirah *kisah* cintamu
Bukan persis novel mula benci jadi rindu
Kau isteri tercinta
Ya Aisy Ya Humairah
Rasul sayang kasih rasul cintamu
…..
Sungguh sweet nabi mencintamu
Bila lelah nabi baring di *ribamu* (pangkuanmu)
Ada ketika kau pula bermanja
*Menyikat* (menyisir) rambutnya..